Gerhana Matahari Total Pada 14 November 2012

Gerhana Matahari Total Pada 14 November 2012 - Sebuah fenomena alam langka, gerhana matahari akan terjadi lagi pada, Rabu 14 November 2012 di Indonesia. Sayangnya, kawasan yang akan dilalui fenomena alam ini adalah kawasan Timur Indonesia saja sementara kawasan barat Indonesia tidak akan bisa menikmati indahnya gerhana matahari.

Gerhana matahari yang akan terjadi pada 14 November nanti adalah gerhana matahari total namun yang bisa dilihat dari Indonesia hanya gerhana matahari sebagian.

“Ini gerhana matahari total, namun untuk wilayah Indonesia yang terlihat hanya gerhana matahari sebagian,” kata Profesor Riset Astronomi Astrofisika Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan), Thomas Djamaluddin, Senin, 12 November 2012.

Nantinya gerhana matahari ini bisa disaksikan dari wilayah Papua Barat, NTT, dan Jayapura. Gerhana matahari bisa disaksikan sejak matahari terbit di kawasan tersebut.

Penduduk yang tinggal di kawasan NTT mulai bisa menyaksikan gerhana matahari sejak pukul 03.51 WITA hingga pukul 05.26 WITA. Sedangkan mereka yang tinggal di kawasan Papua Barat, penduduk mulai bisa menyaksikan gerhana sejak pukul 04.42 WIT hingga 06.21 WIT.

Sedangkan kawasan Jayapura akan dilewati gerhana matahari pukul 05.40 WIT hingga pukul 06.28 WIT. Nantinya di Papua, presentasi kegelapan akan mencapai 70 persen.

Sedangkan belahan bumi lain yang bisa melihat gerhana matahari total adalah Australia Utara dan kawasan Samudera Pasifik. Pada tahun ini, gerhana matahari pernah melintasi Indonesia pada tanggal 21 Mei 2012 lalu. Selain Indonesia, fenomena alam itu juga bisa disaksikan oleh penduduk yang tinggal di kawasan Asia, Amerika Serikat, dan Samudera Pasifik.

Demikian sedikit info tentang Gerhana Matahari Total Pada 14 November 2012 dan semoga bermanfaat.

Sumber : brudoonews.com
Gerhana Matahari Total Pada 14 November 2012 9 Out Of 10 Based On 10 Ratings. 9 User Reviews.
Share 'Gerhana Matahari Total Pada 14 November 2012' On ...

Ditulis oleh: Unknown - Senin, 12 November 2012

Belum ada komentar untuk "Gerhana Matahari Total Pada 14 November 2012"

Posting Komentar